Setelah Digelar Selama 32 Tahun, Sandiaga Uno Jadi Menteri Pariwisata Pertama yang Hadiri FBLB
WAMENA - Setelah 32 Tahun pelaksanaan Festival Budaya Lembah Baliem yang tersohor di kalangan wisatawan lokal maupun mancanegara, akhirnya dihadiri juga oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Salahuddin Uno, Jumat (09/08/2024).
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Salahuddin Uno saat menghadiri FBLB Ke-32 di Kampung Wosiala-Jayawijaya, Papua Pegunungan
Foto : Agris Wistrijaya
Sandiaga Uno menjadi Menteri Pariwisata pertama yang menghadiri even budaya tahunan yang digelar di Kampung Wosiala, Distrik Wosilimo Kabupaten Jayawijaya – Provinsi Papua Pegunungan.
Kehadirannya memberikan semangat budayawan dan Pemerintah Daerah dalam upaya peningkatan dunia Pariwisata di Kabupaten yang terletak di pedalaman Tanah Papua itu.
Even budaya yang berlangsung selama tiga hari sejak 7-9 Agustus 2024 ini masuk dalam 10 Top Kharisma Even Nasional (KEN).
Disela-sela penutupan FBLB Ke-32 itu Sandiaga Uno mengingatkan Pemerintah Daerah dan provinsi untuk megembangkan Kabupaten Jayawijaya untuk menjadi Kota Ekonomi Kreatif Kabupaten berkelas dunia.
“Terpilihnya FBLB sebagai 10 Top KEN diharapkan akan banyak manfaat bagi masyarakat, dalam pelestarian budaya dan pengembangan ekonomi sebab banyak wisatawan yang datang sehingga kemenparekraf siap untuk mendukung iven ini kedepannya,” ugkapnya.
Lanjutnya, pelaksanaan FBLB merupakan penguatan sektor ekonomi kreatif dan kemenparekraf menawarkan beberapa program seperti penguatan ekosistem, penguatan ekonomi kreatif melalui beberapa program.
“Kalau saya lihat tadi ini bisa dijadikan ekosistem Kota Ekonomi Kreatif kelas dunia,”katanya.
Berbagai atraksi budaya yang ditampilkan sangat menraik, mulai dari pertunjukan perang -perangan, tarian kolosal lokal, tradisi bakar batu dan berbagai atraksi budaya lainnya sangat sangat luar biasa, dengan adanya even ini tentu akan menarik banyak wisatawan. (VIN/AW)