Asisten I Sekda Hadiri Panen Raya Ubi Jalar di Kampung Abusa, Dusun Kipiloma

Wamena, Asisten I Sekda Jayawijaya Drs.Tinggal Wusono,M.AP, bersama Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Jayawijaya  menghadiri panen raya Ubi Jalar di dusun Kipiloma, Kampung Abusa, Distrik Kurulu, Senin (27/05/2024).

 Asisten I Sekda Jayawijaya dalam sambutannya mewakili Pemerintah Daerah mengucapkan terima kasih dan memberikan Apresiasi kepada Masyarakat Dusun Kipiloma atas usaha dan kerja keras masyarakat dalam pemberdayaan di bidang Pertanian.

Selanjutnya Assisten I Sekda juga menjelaskan bahwa Pemerintah daerah selalu memberikan dukungan kepada masyarakat dalam Upaya untuk membangun ketahanan Pangan Local Masyarakat, karena menurut Asisten I Sekda Ketahanan Pangan Local selain dapat  membantu Perekonomian Masyarakat, dapat juga membantu menjaga ketersediaan Bahan Pangan di kampung Kipiloma.

Asisten I Sekda Bersama Kepala Dinas Pertanian saat Memanen Ubi Jalar Di Dusun Kipiloma

Foto : Imanuel Sawaki

“Ketika masyarakat punya komitmen untuk membuka kebun,  kami berharap pembukaan kebun itu dilakukan secara  berkelanjutan sehingga tidak ada fase kekosongan bahan makanan di masyarakat” Jelas Asisten I Sekda.

Selanjutnya Asisten I Sekda juga mengajak Masyarakat dusun Kipiloma untuk dap0at membangaun kebersamaan dalam bidang lainnya bersama kampung Abusa. Dalam kesempatan itu juga,  Asisten I Sekda bersama Kepala Dinas Pertanian menyerahkan bantuan alat Kerja dari Pemerintah Daerah Berupa Kapak, Parang, Sekop dan lainnya.

Asisten I Sekda Juga menjelaskan bahwa semua aspirasi dan permintaan masyarakat dusun Kipiloma akan diteruskan kepada Pimpinan untuk selanjutnya akan menjadi kebijakan Kepala Daerah Kabupaten Jayawijaya,dan diperlukan adanya perencanaan secara baik melalui OPD Teknis  yaitu Dinas Pertanian.

Asisten I Sekda Bersama Kepala Dians Pertanian Saat Menyerahban Bantuan Alat Kerja Kepada Masyarakat Kampung Kipiloma

Foto : Imanuel Sawaki

Menutup Sambutannya Asisten I Sekda Mengajak Masyarakat dusun Kipiloma Untuk tetap semangat. (IS/AR)

    Cari Berita

    Pengumuman

    Siaran Pers Pendaftaran CPNS Dibuka Mulai 20 Agustus 2024 Pukul 17.08.45 WIB

    Pengumuman Seleksi Penerimaan CPNS Kab. Jayawijaya TA. 2024

    PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PPPK 2023

    PENGUMUMAN PENERIMAAN PPPK JF GURU DAN TENAGA KESEHATAN KABUPATEN JAYAWIJAYA TA. 2023

    Perubahan Penetapan Hari Libur dan Cuti Bersama dalam Rangka Hari Raya Natal Tahun 2018 dan Tahun Baru 2019

    SURAT EDARAN GUBERNUR PAPUA tentang Hari Libur Resmi dalam rangka menyongsong Hari Wafat Isa Almasih (Jumat Agung) dan Perayaan Paskah Tahun 2018

    top