Ketua PKK Jayawijaya Kunjungi Panti Asuhan bersama Pj. Bupati Jayawijaya
WAMENA - Ketua PKK Kabupaten Jayawijaya, Ny. Elis Andi Sumule Bersama Pj. Bupati Jayawijaya mengunjungi dua Panti Asuhan di Kabupaten Jayawijaya sambil memberikan bantuan beras dan susu sebagai langkah mendukung penanganan stunting di Jayawijaya, Sabtu, (16 Maret 2024).
Penjabat Bupati Jayawijaya Dr. Sumule Tumbo,S.E.,M.M Bersama ,Ibu ketua PKK dan Anggota dalam acara kunjungan ke Panti Asuhan
Foto : Imanuel Sawaki
Ketua PKK Jayawijaya, Ny.Elis Andi Sumule bersama anggota PKK Jayawijaya,dan didampingi oleh Pj.Bupati Dr. Sumule Tumbo,S.E.,M.M mengunjungi dua Panti Asuhan yang ada di Kabupaten Jayawijaya dan mamberikan bantuan beras, susu, biskuit serta memberikan asupan bubur.
Dalam wawancara Pj. Ketua PKK menjelaskan bantuan ini bertujuan untuk mendorong pertumbuhan anak-anak di Panti Asuhan tersebut agar lebih baik, dan agar dapat berguna bagi Bangsa dan Negara.
Pj. Ketua PKK juga menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah langkah awal, dan PKK Jayawijaya akan melanjutkan kegiatan serupa di Panti-panti Asuhan lain yang telah dikunjungi oleh Pj.Bupati Jayawijaya sebagai tindak lanjut dari Kunjungan Pj. Bupati Jayawijaya.
“ Rencana kami pada hari Senin, akan ada launching dalam rangka Penanganan Stunting di Puskesmas Wamena Kota, di Kampung Honai lama, dan kami juga akan memberikan bantuan beras, 100 Kg dan telur sebanyak 300 Butir” sambung Pj. Ketua PKK Jayawijaya Ny.Elis Andi Sumule. (IS/AR)
Penjabat Bupati Jayawijaya Dr. Sumule Tumbo,S.E.,M.M Pj.ketua PKK Jayawijaya Ny.Elis Andi Sumule saat memberikan bubur kepada anak anak di Panti Asuhan
Foto : Imanuel Sawaki