Pj. Bupati Jayawijaya Undang Bulog , OPD, dan FKUB bahas Launching Penyaluran Bantuan Pangan

WAMENA - Penjabat Bupati Jayawijaya Dr. Sulume Tumbo,S.E.,M.M  menggelar rapat Bersama OPD, Bulog dan PT.Yasa membahas penyaluran bantuan pangan, Rabu (13/03/2024).

Penjabat Bupati Jayawijaya Dr. Sumule Tumbo,S.E.,M.M saat memimpin rapat koordinasi dalam rangka mempersiapkan lounching penyaluran  bantuan beras

Foto : Imanuel Sawaki

Bertempat di Ruang Rapat Pj. Bupati Jayawijaya Dr.Sumule Tumbo,S.E.,M.M  menggelar Rapat Koordinasi membahas persiapan dalam penyaluran Bantuan Pangan kepada Masyarakat, turut hadir dalam pertemuan tersebut Asisten I,Asisten II, Kepada Dinas Pertanian, Perindag, Sosial, Kepala BAPEDA, Kepala Kesbangpol, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, FKUB, Bulog, dan PT Yasa sebagai Penyalur Bantuan Pangan.

Dalam Wawancaranya Pj. Bupati menjelaskan bahwa jumlah penerima manfaat Bantuan Beras untuk Kabupaten Jayawijaya adalah sebanyak 38.825 Kepala Keluarga  yang akan menerima Beras sebanyak 10 KG/KK menurut data yang di dapat dari BAPANAS (BADAN PANGAN NASIONAL).

Lanjut Penjabat Bupati, Pemerintah mengharapkan kerja sama yang baik antara semua pihak yang terkait,agar dapat mengawal dan memastikan Penyaluran Bantuan ini dapat sampai kepada pihak yang membutuhkan.

Pj. Bupati juga menjelaskan bahwa Pemerintah Jayawijaya sangat mengharapkan kepada PT.Yasa  selaku distributor, agar dapat mendistribusikan bantuan ini dengan baik, dan langsung kepada sasaran yang membutuhkan.

Penjabat Bupati Jayawijaya Dr. Sumule Tumbo,S.E.,M.M bersama peserta rapat koordinasi

Foto : Imanuel Sawaki

“Terkait data penerima yang telah menginggal atau pindah,Akan dibuat berita acara untuk menetapkan masyarakat lain yang memang membutuhkan bantuan tersebut. Agar tidak terjadi permasalahan.” Lanjut Pj. Bupati. (IS/AR)

    top