Pelantikan DPD-KNPI Kabupaten Jayawijaya periode 2023-2026

Wamena - Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD-KNPI) Kabupaten Jayawijaya Periode 2023-2026 telah Resmi dilantik oleh Pengurus KNPI Provinsi Papua Pegunungan pada hari senin 11 Maret 2023 di Gedung Tongkonan Wamena.

Pada Kesempatan itu Pj. Bupati Jayawijaya Dr Sumule, S.E, MM Hadir dalam Pelantikan tersebut dan mengucapkan selamat atas pelantikan DPD-KNPI Kabupaten Jayawijaya terutama kepada Ketua DPD-KNPI Kabupaten Jayawijaya Unas G. Tabuni.

Pj. Bupati Jayawijaya Dr. Sumule, S.E, MM turut hadir menyaksikan pelantikan DPD-KNPI Kabupaten Jayawijaya

Foto : Agris Wistrijaya

Pj. Bupati Jayawijaya memberikan Apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Pemuda-Pemuda atas kinerja dan kerja keras di Kabupaten Jayawijaya.

“Hal ini adalah momentum yang paling penting di dalam penyatuan Generasi Muda di Kabupaten Jayawijaya sebagai ibu kota Provinsi Papua Pegunungan yang harus menjadi barometer Pemerintah Kabupaten Jayawijaya” ungkapnya.

Pj. Bupati berharap kepada Ketua dan Pengurus KNPI dapat bermitra dalam mendukung fungsi Pemerintah Penyelenggraan Daerah, dimana masyarakat sangat membutuhkan layanan dan Pemerintah Daerah hadir untuk melayani di Kabupaten Jayawijaya.

Selain itu, KNPI diharapkan dapat hadir bersama Pemerintah Daerah dalam proses Pelayanan dan Pembangunan Daerah di Kabupaten Jayawijaya. (AgW/AR)

    Cari Berita

    Pengumuman

    Siaran Pers Pendaftaran CPNS Dibuka Mulai 20 Agustus 2024 Pukul 17.08.45 WIB

    Pengumuman Seleksi Penerimaan CPNS Kab. Jayawijaya TA. 2024

    PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PPPK 2023

    PENGUMUMAN PENERIMAAN PPPK JF GURU DAN TENAGA KESEHATAN KABUPATEN JAYAWIJAYA TA. 2023

    Perubahan Penetapan Hari Libur dan Cuti Bersama dalam Rangka Hari Raya Natal Tahun 2018 dan Tahun Baru 2019

    SURAT EDARAN GUBERNUR PAPUA tentang Hari Libur Resmi dalam rangka menyongsong Hari Wafat Isa Almasih (Jumat Agung) dan Perayaan Paskah Tahun 2018

    top