Pj. Bupati Jayawijaya menghadiri Rapat Koordinasi Pembangunan BTS 4G di Jakarta

Jakarta - Penjabat Bupati Jayawijaya Dr. Sumule Tumbo, S.E, M.M bersama Tim dari Dinas Kominfo Kabupaten Jayawijaya menghadiri Rapat Koordinasi Pembangunan BTS 4G dan Infrastruktur Pendukungnya di Wilayah Papua dan Sekitarnya Tahun 2024 di Jakarta, Rabu (28/2/24).

Rapat tersebut dilakukan dalam rangka Pembangunan Infrastruktur Telekomunikasi BAKTI, Percepatan Konektivitas dan Transformasi Digital di Wilayah tertinggal, Terpencil, Terluar, Perintisan atau Perbatasan, diperlukan Perspektif bersama Lintas Sektoral khususnya pada Sektor Pemerintahan Daerah, untuk itu KEMENKOMINFO melalui BAKTI melakukan Rapat Koordinasi bersama Pemerintah Daerah Wilayah Papua.

Pj. Bupati Jayawijaya Dr. Sumule Tumbo, S.E, M.M saat Pembukaan Rapat Koordinasi Pembangunan BTS 4G dan Infrastruktur Pendukungnya di Wilayah Papua dan Sekitarnya Tahun 2024 di Jakarta.

Foto : Tim Kominfo Kab. Jayawijaya

Pj. Bupati Jayawijaya menjelaskan Rakor ini diadakan untuk menyamakan persepsi terkait dengan rencana Layanan Telekomunikasi di Provinsi Papua Pegunungan secara khusus di Kabupaten Jayawijaya.

Kabupaten Jayawijaya sebagai ibu kota Provinsi Papua Pegunungan pada Daerah Otonomi Baru (DOB) sangat membutuhkan Jaringan Internet khususnya dalam rangka Penyelenggaraan Pemerintahan Berbasis Elektronik dan juga dibidang Kesehatan, Pendidikan, dan lainnya.

“Kondisi reel saat ini di Kabupaten Jayawijaya jaringan sangat lemah, sehingga dibutuhkan Peningkatan Kapasitas Bandwidthnya” Ungkap PJ. Bupati Jayawijaya.

Untuk itu Pj. Bupati Jayawijaya berharap kepada BAKTI KOMINFO dan TELKOMSEL untuk berkolaborasi bersama untuk meningkatkan Kapasitas Bandwidthnya terutama di Kota Wamena Kabupaten Jayawijaya yang dirasakan jaringan sangat lemah.

Foto bersama seluruh Peserta Rapat Koordinasi Pembangunan BTS 4G dan Infrastruktur Pendukungnya di Wilayah Papua dan Sekitarnya

Foto: Tim Kominfo Kab.Jayawijaya

Suasana Diskusi antara Pj. Bupati Jayawijaya bersama Tim Diskominfo Kab. Jayawijaya dam BAKTI KOMINFO

Foto: Tim Kominfo Kab. Jayawijaya

“Kami membutuhkan peningkatan Bandwidth, sehingga Pemerintah Daerah Jayawijaya berkomitmen penuh mendukung Peningkatan Kapasitas Bandwidth tersebut”.

“Kami menunggu dari hasil Rakor ini, diharapkan pembentukan Tim yang terintegrasi antara Kemenkominfo, Bakti Kominfo, Telkomsel dan Pemerintah Daerah Kabupaten Jayawijaya diharapkan dapat bersinergi dan berkolaborasi dengan baik dan jelas sehingga layanan kami dapat optimal dan bisa dinikmati oleh Masyarakat” Ungkap Pj. Bupati Jayawijaya.

Pj. Bupati Jayawijaya berharap ada aksi dari BAKTI dan Operator Telkomsel untuk segera melakukan Peningkatan Kapasitas bandwidth di Kabupaten Jayawijaya. (AgW/AW)

    Cari Berita

    Pengumuman

    Siaran Pers Pendaftaran CPNS Dibuka Mulai 20 Agustus 2024 Pukul 17.08.45 WIB

    Pengumuman Seleksi Penerimaan CPNS Kab. Jayawijaya TA. 2024

    PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PPPK 2023

    PENGUMUMAN PENERIMAAN PPPK JF GURU DAN TENAGA KESEHATAN KABUPATEN JAYAWIJAYA TA. 2023

    Perubahan Penetapan Hari Libur dan Cuti Bersama dalam Rangka Hari Raya Natal Tahun 2018 dan Tahun Baru 2019

    SURAT EDARAN GUBERNUR PAPUA tentang Hari Libur Resmi dalam rangka menyongsong Hari Wafat Isa Almasih (Jumat Agung) dan Perayaan Paskah Tahun 2018

    top