Seminar Data Statistik Sektoral Kabupaten Jayawijaya Tahun 2023 dan Launching Aplikasi SIMANIS

Wamena - Asisten I Sekda Kabupaten Jayawijaya Drs. Tinggal Wusono, M.AP membuka kegiatan Seminar dan Pembinaan Data Statistik Sektoral Kabupaten Jayawijaya Tahun 2023 Sekaligus meresmikan launching Aplikasi SIMANIS (Sistem Manajemen Data dan Informasi) di Gedung Sekolah Minggu Metanoia, Rabu (13/12/23).

Asisten I Sekda Drs. Tinggal Wusono, M. AP hadiri kegiatan seminar dan launcing Aplikasi SIMANIS

Foto : Brian Windesi

Dalam Sambutannya, Drs. Tinggal Wusono, M.AP menyampaikan kepada para peserta seminar tentang adanya Informasi Statistik atau Data yang Akurat, merupakan dasar Penelitian dan Perumusan Kebijakan di setiap Sektor Pembangunan, oleh karena itu dalam mendukung system  Statistik Nasional yang andal, efektif dan efisien diperlukan penyelenggaran Statistik Sektoral.

Dijelaskan oleh Asisten I Sekda bahwa Statistik Sektoral adalah Statistik yang pemanfaatannya ditujukan untuk memenuhi kebutuhan Instansi tertentu dalam rangka penyelenggaraan tugas-tugas Pemerintahan dan Pembangunan yang merupakan tugas pokok Pemerintah Daerah yang bersangkutan.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Bidang Statistik Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jayawijaya ini bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik Kabupaten Jayawijaya yang menjadi peserta adalah admin PEDASI dari masing-masing OPD maupun instansi terkait.

Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk menyelaraskan atau mensinkronisasikan Data sehingga tidak terjadi perbedaan Data dan Melakukan Pembinaan Data Statistik Sektoral Kepada Penanggungjawab Pengelola Data disetiap perangkat Daerah.

Untuk itu, Asisten  I Sekda Kabupaten Jayawijaya Drs. Tinggal Wusono, M.AP bersama Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jayawijaya dan juga Kepala BPS Kabupaten Jayawijaya Jianto, S.E secara resmi melaunching Aplikasi Sistem Manajemen Data dan Informasi (SIMANIS), dimana Aplikasi tersebut dikelola langsung oleh setiap Pengolah Data dan Informasi (PEDASI) yang merupakan staf pada OPD terkait sehingga diharapkan dapat membantu dalam mendistribusikan data yang valid dan dapat membantu dalam perencanaan Pembangunan. (AgW/AW)

    top